Jakarta (PHU) --- Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Kementerian Agama, Hilman Latief, hari ini melantik 10 (sepuluh) pejabat administrator di lingkungan Ditjen PHU Kementerian Agama.
Prosesi pelantikan digelar di Ruang Sidang 1, Kantor Kementerian Agama Jalan Lapangan Banteng Barat No. 3-4 Jakarta.
Kepada pejabat yang dilantik, Hilman Latief mengajak untuk terus memperkuat keluarga besar Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah dengan kekompakan dan kerja sama yang solid dan saling mendukung satu sama lain.
“Keberhasilan dari Direktorat Penyelenggaraan Haji dan Umrah adalah mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat, yang sangat ditentukan oleh kerja sama yang kita lakukan,” pesan Hilman Latief pada Jumat (3/11/2023).
Hilman juga berpesan kepada pejabat yang baru dilantik untuk menyambut proses perubahan yang ada di lingkungan dengan optimis dan positif.
“Setiap waktu ada orangnya, setiap orang ada waktunya, ada giliran kita berada di suatu tempat dan pada gilirannya orang lain berada di tempat tersebut,” tambahnya.
Hilman berpesan kepada para pejabat yang dilantik untuk menunaikan tugas dengan sebaik baiknya, meningkatkan kinerja dan bersungguh-sungguh, bekerja dengan baik dan mampu menjadi pejabat yang mempunyai kompetensi, kinerja, produktivitas, berintegritas, berinovasi serta mengedepankan kualitas layanan publik pada masing-masing keahliannya.
"Serta menghindari segala bentuk pelanggaran dan penyimpangan," tandas Hilman.
Hadir sebagai saksi Sekretaris Ditjen PHU Ahmad Abdullah, Direktur Pelayanan Luar Negeri Subhan Cholid, Direktur Bina Haji Arsad Hidayat, Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Nur Arifin.
Berikut nama pejabat administrator yang dilantik :
1.Khairun Naim, Lc., M.E.I., sebagai Kasubdit Dokumen dan Perlengkapan Haji Reguler Direktorat Pelayanan Haji Dalam Negeri;
2.Amir Hamzah, S.Kom., sebagai Kasubdit Pendaftaran dan Pembatalan Haji Reguler Direktorat Pelayanan Haji Dalam Negeri;
3.Ali Maczumi, S.Pd., M.Pd., sebagai Kasubdit Akomodasi Haji Direktorat Pelayanan Haji Luar Negeri;
4.Rizki Fisa Abadi, SE, M.Ak., sebagai Kasubdit Katering Haji Direktorat Pelayanan Haji Luar Negeri;
5.Mujib Roni, S.Pd.I., M.Si., sebagai Kasubdit Transportasi Haji Direktorat Pelayanan Haji Luar Negeri;
6.Nurchalis, ST., MM., sebagai Kasubdit Pemantauan dan Pengawasan Ibadah Umrah dan Ibadah Haji Khusus Direktorat Bina Umrah dan Haji Khusus;
7.Muhammad Agus Syafi, S.Ag., M.Si., sebagai Kasubdit Perizinan, Akreditasi, dan Bina Penyelenggaraan Haji Khusus Direktorat Bina Umrah dan Haji Khusus;
8.Sutikno, SP., MM., sebagai Kasubdit Perizinan, Akreditasi, dan Bina PPIU Direktorat Bina Umrah dan Haji Khusus;
9.Muhammad Ali Zakiyudin, S.Ag., M.Ak., sebagai Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Jakarta;
10.Munib Maksum, S.Pd.I., MAP., sebagai Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Bekasi.