Walikota Banda Aceh Minta Jemaah Haji Saling Bantu dan Saling Jaga

12 Apr 2025 oleh Husni Anggoro | dilihat 13324 kali

Banda Aceh (PHU)— Walikota Banda Aceh Hj Illiza Sa'aduddin Djamal meminta jemaah haji khususnya jemaah haji asal Banda Aceh untuk saling membantu dan menjaga, apalagi dengan jemaah lanjut usia (lanais) dan yang kurang sehat. Demikian dikatakan Illiza saat Pembukaan Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota Banda Aceh, yang dilaksanakan di Masjid Al Badar. Sabtu (12/4/2025).

“Dan yang paling penting jemaah harus ikhlas dan sabar dalam menjalani proses perjalanan dari awal sampai dengan kembali ketanah air,” kata Illiza.

Dalam sambutannya, lliza Sa’aduddin Djamal menyampaikan pesan penting kepada jemaah haji agar setiap jemaah memiliki niat yang tulus dan ikhlas karena panggilan Allah SWT, serta tidak mengubah-ubah niat tersebut. Beliau juga mengingatkan untuk hadir dengan kesungguhan hati yang sebenar-benarnya dalam menjalankan ibadah.

“Apalagi dengan media sosial saat ini, belum beribadah sudah selfie dulu. Mudah-mudahan kita dapat meninggalkan dunia yang fana ini,” ujar Wali Kota Illiza.

Ia juga menyoroti pentingnya ketulusan niat bagi para petugas yang akan melayani jemaah haji. “Kita bersyukur punya orang-orang yang memiliki ilmu dan bisa mengayomi saat haji. Namun tanpa tujuan yang ikhlas, maka tidak ada keberkahan,” tegasnya.

Illiza mengingatkan bahwa perjalanan ibadah haji membutuhkan persiapan fisik dan mental yang kuat, serta kesabaran yang tinggi. Ia berpesan agar jemaah menghindari perbuatan tercela seperti bergunjing selama menjalankan ibadah.

“Tidak boleh membuat pelanggaran, jangan sampai kena dam. Macam-macam ujian yang akan datang. Kalau sudah selesai membaca [doa atau amalan tertentu], dilanjutkan dengan membaca Al-Quran, jangan banyak bicara. Bicaranya dengan Allah saja,” imbaunya.

Di akhir sambutannya, dirinyamendoakan agar Allah SWT memberikan kemudahan dan kelancaran bagi jemaah haji serta menganugerahkan haji yang mabrur. “Terakhir, siapkan hati yang bersih, semoga Allah ringankan langkah Bapak Ibu sekalian dan diberikan haji mabrur oleh Allah,” pungkasnya.

WhatsApp Image 2025-04-13 at 00.15.17.jpeg

Kepala Kantor Kemenag Kota Banda Aceh, Salman, dalam kesempatan yang sama menyampaikan informasi mengenai jumlah jemaah haji Kota Banda Aceh tahun ini, yaitu sebanyak 467 orang. Mereka terbagi dalam 4 kelompok terbang (kloter): Kloter 1 (337 jemaah), Kloter 2 (77 jemaah), Kloter 3 (46 jemaah), dan Kloter 12 (7 jemaah).

“Alhamdulillah, tahun ini ada penurunan ongkos haji. Jemaah kita ini tertua berusia 78 tahun dan yang termuda berusia 19 tahun,” katanya.

Salman juga menjelaskan bahwa jemaah haji Kota Banda Aceh telah mengikuti kegiatan manasik haji mandiri sebanyak 18 kali pertemuan sejak tahun 2024 hingga 2025.