390 Jemaah Haji Aceh Besar Telah Kembali ke Tanah Air, Dua Jemaah Masih di Madinah

17 Jul 2024 oleh Husni Anggoro | dilihat 1571 kali

Aceh Besar (PHU)--Dari 393 jemaah haji asal Aceh Besar, 390 jemaah telah kembali ke tanah air hingga 16 Juli 2024.

Sementara dua jemaah lainnya asal Aceh Besar yang tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 12 masih di Madinah dalam rangka arba’in. Kloter 12 akan kembali pada Minggu, 21 Juli 2024 dan dijadwalkan mendarat di Aceh pada 22 Juli 2024.

Kakankemenag Aceh Besar Saifuddin mengatakan, jemaah haji Aceh Besar yang sudah kembali ke kampung halaman tergabung dalam Kloter 1, 5 dan 6 berjumlah 390 orang. Kloter 1 telah tiba di Aceh pada 10 Juli, Kloter 5 pada 14 Juli, dan Kloter 6  tiba di Aceh pada 16 Juli 2024.

“Hampir semua jemaah kita kembali ke tanah air. 390 jemaah yang telah kembali ke tanah air sudah berkumpul bersama keluarga masing-masing. Sekarang kita menunggu dua jemaah yang tergabung dalam Kloter 12 yang masih di Madinah untuk Arba’in,” ujarnya, Kamis,18 Juli 2024.

Dia menjelaskan, sementara satu jemaah haji dari Kloter 6 bernama Rahmatullah Husaini asal Pulo Aceh meninggal dunia di Hayat National Hospital, Madinah pada Sabtu, 13 Juli 2024 pada pukul 14.50 Waktu Arab Saudi.

“Almarhum meninggal dunia di Madinah karena sakit. Almarhum dishalatkan di Masjid Nabawi dan sudah dimakamkan di pemakaman Baqi,” ujar Saifuddin.

Dia melanjutkan, Aceh Besar telah memberangkatkan 393 jemaah haji pada tahun ini dan tergabung dalam empat Kloter. Dari sebaran jemaah di empat Kloter itu, 342 orang jemaah tergabung dalam Kloter 1, Kloter 5 sebanyak 2 jemaah, Kloter 6 sebanyak 47 jemaah, dan Kloter 12 sebanyak 2 jemaah.

“Informasinya jemaah yang belum kembali juga dalam kondisi sehat dan Insya Allah akan tiba kembali ke tanah air pada 22 Juli mendatang,” katanya.[]