Estimasi Keberangkatan
Daftar Tunggu
Pembatalan
PIHK
PPIU
Isthitaah Kesehatan

*Disclaimer

Perkiraan keberangkatan dapat berubah sesuai perubahan kuota provinsi/kab/kota/haji khusus dan perubahan regulasi dan hanya dihitung untuk jemaah yang belum batal atau belum berangkat

26 Jul 2024

Peringati 10 Muharram 1446 H, DWP Ditjen PHU Berikan Santunan Anak Yatim

Jakarta (PHU) --- Dalam rangka memperingati 10 Muharram 1446 Hijriah, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Pelaksana Direktorat Jendeal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Ditjen PHU) Kementerian Agama RI, menggelar kegiatan “Santunan Anak Yatim”. Ketua DWP UP Ditjen PHU Sofia Muda Hilman Latief menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan dengan semangat untuk memakmurkan dan memberikan perhatian kepada anak-anak yatim. "Kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur dan kepedulian kami terhadap sesama," jelas Sofia. ![73a62a9b-df5f-4cfa-a238-07ac8cc8534c.jpeg](https://haji.kemenag.go.id/v5/storage/strapi-cms-landing-page/cms/73a62a9b_df5f_4cfa_a238_07ac8cc8534c_8c291bf37d.jpeg) Didampingi Sekretaris DWP Ditjen PHU Andi Mala Ummu Ridha, Sofia mengungkapkan pentingnya kepedulian terhadap anak-anak yatim, terutama di bulan Muharram, yang merupakan waktu yang sangat dianjurkan untuk berbuat baik dan berbagi. Sofia mengatakan perhatian dan kasih sayang kepada anak-anak yatim mengingatkan untuk berbuat kebaikan dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, terutama anak-anak yang membutuhkan. Ini adalah bentuk kepedulian kita bersama. "Semoga apa yang kita berikan dapat bermanfaat bagi mereka, " ujarnya dengan penuh harapan. ![3e52318b-8e4e-4b37-9300-77e76dd85285.jpeg](https://haji.kemenag.go.id/v5/storage/strapi-cms-landing-page/cms/3e52318b_8e4e_4b37_9300_77e76dd85285_15f6849a1e.jpeg) Dalam momen ini, Sofia juga mengajak seluruh anggota DWP untuk terus aktif dalam kegiatan sosial dan berbagi dengan sesama, agar semangat kepedulian tidak hanya menjadi momen saat perayaan tertentu, tetapi menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Sofia juga berharap agar Ditjen PHU Kementerian Agama dapat menjalankan amanah ini dengan penuh tanggung jawab. "Doakan agar kami dapat memberikan pelayanan yang terbaik, serta berkontribusi terhadap kemajuan bangsa ini, aamiiin," tutupnya. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Sidang Ditjen PHU Gd. Kementerian Agama dengan mengundang perwakilan 10 anak yatim. Giat ini juga dihadiri para pengurus DWP Kemenag RI (Rd)