Keluarga Sambut Haru Jemaah Haji kloter 67 JKS dan 68 JKS asal Kota Tasikmalaya

2 Agu 2023 oleh Winda Galuh Desfianti | dilihat 551 kali

Tasikmalaya (PHU) -- Suasana di Masjid Agung Kota Tasikmalaya pada selasa (2/8/2023) tampak berbeda dari biasanya, ratusan orang memenuhi area depan Masjid Agung Kota Tasikmalaya sampai ke depan Gedung Dakwah Islamiyah (GDI) Kota Tasikmalaya. Mereka merupakan keluarga Jemaah haji kloter 67 JKS dan 68 JKS asal Kota Tasikmalaya yang pada tanggal 31 juli sudah mendarat di indonesia dan tiba di asrama haji pada tanggal 1 agustus 2023.

Jemaah haji yang berangkat menuju kota tasikmalaya dengan menggunakan 7 armada bis ini langsung disambut dengan penuh haru setibanya di GDI . Sebelum mereka bertemu dengan keluarga dan kembali ke rumah, para Jemaah haji ini diistirahatkan sebentar di area Gedung dakwah sekaligus mengikuti acara penyerahan Jemaah haji.

Dalam amanatnya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tasikmalaya, Supriana mengungkapkan rasa syukur karena semua Jemaah haji bisa Kembali ke tanah air dalam keadaan sehat walafiat tanpa kekurangan satu apapun. Ia berharap para Jemaah yang telah menyelesaikan seluruh rangkaian ibadah haji selama 40 hari menjadi haji mabrur.

“Alhamdulillah semoga kita semua masuk ke dalam golongan yang dijanjikan oleh Allah yaitu para haji mabrur yang akan mendapat pahala surga," ujar Yana.

Yana juga memberikan apresiasi sekaligus ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan penyelenggaraan ibadah haji, termasuk di dalamnya pemerintah daerah, KBIHU dan seluruh Panitia Penyelenggara Haji Daerah (PPIHD) Kota Tasikmalaya. Menurutnya kesuksesan kegiatan ini adalah hasil kerja keras dari semuanya tanpa terkecuali.

“Kesuksesan kita adalah hasil dari koordinasi, komunikasi dan sinergitas yang bagus antara semuanya, secara pribadi dan atas nama Kepala Kantor kami sangat bangga atas kinerja saudara sekalian," ujar Yana.

Yana juga mengingatkan para Jemaah haji untuk terus menjaga kemakmuran haji, salah satu upaya mewujudkannya adalah dengan terus berada dalam lingkungan yang damai. Untuk itu Kementerian Agama dalam hal ini memfasilitasi para Jemaah untuk ikut dalam organisasi Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI).

“IPHI ini menjadi wadah silaturahmi bagi semua Jemaah haji, karena banyak sekali kegiatan positif didalamnya diantaranya adalah pengajian rutin bulanan, sesuai dengan moto mabrur sepanjang hayat," tandasnya.

Kontributor : Yeni Rohayati