Kemenag Paser distribusikan 245 Koper Jemaah Haji 2024

26 Apr 2024 oleh Amnia Salma | dilihat 14448 kali

Paser (PHU) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Paser melalui Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah telah menerima sebanyak 245 koper Jemaah Haji yang terbagi dalam 2 kloter. Kloter pertama datang pada Rabu sore (24/04) sejumlah 140 koper dan kloter kedua datang Kamis siang (25/04) sejumlah 105 koper.

Menurut Kasi PHU Abdurrahman, setibanya koper kloter pertama pada Rabu sore, keesokan harinya koper tersebut mulai di distribusikan kepada para Jemaah Haji. Pembagian koper tersebut diharapkan selesai pekan ini.

"Alhamdulillah, sebanyak 245 koper Jemaah Haji telah kita terima dengan kondisi yang baik. Setibanya koper-koper tersebut, para petugas melakukan pengecekan satu persatu untuk memastikan kondisi koper apakah ada yang rusak atau tidak", jelasnya.

Sampai saat ini pendistibusian koper masih berlanjut dan setelah diserahterimakan, maka setiap Jemaah Haji wajib untuk melakukan pengecekan kondisi koper dan perlengkapan lainnya.

Terkait barang bawaan perjalanan ibadah haji, Kasi PHU mengingatkan Jemaah Haji untuk selalu mematuhi semua aturan dan ketentuan selama perjalanan haji termasuk aturan ketentuan barang bawaan Jemaah, hal ini penting agar tidak merepotkan Jemaah itu sendiri karena ketahuan melanggar ketentuan yang telah ditetapkan.

"Jemaah Haji harus mematuhi aturan barang bawaan yang berlaku dan juga mohon diperhatikan terkait berat barang bawaan jangan sampai melebihi batas maksimal," terangnya.

Abdurrahman menghimbau kepada seluruh Jemaah Haji Kabupaten Paser untuk dapat mengambil perlengkapan koper dan tas Jemaah ke Gedung PLHUT Kemenag Kabupaten Paser bagian Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh setiap hari Senin – Jumat selama jam kerja. (dha)