Kemenag Aceh Barat Bekali Manasik Bagi Jemaah Haji 2025

26 Sep 2024 oleh Amnia Salma | dilihat 439 kali

Aceh Barat (PHU)---Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat membekali manasik haji bagi jemaah haji Kabupaten Aceh Barat yang akan diberangkatkan pada pelaksanaan haji tahun 1446 H/2025 mendatang.

Kegiatan yang diikuti oleh 168 jemaah haji tersebut berlangsung di aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat, Kamis, 26 September 2024.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat, Abrar Zym menyampaikan, pentingnya kesiapan yang matang bagi setiap Jemaah Haji, baik dari sisi spiritual maupun fisik.

Menurutnya, ibadah haji merupakan perjalanan spiritual yang membutuhkan ketahanan fisik dan pemahaman yang baik mengenai seluruh rangkaian pelaksanaannya.

Abrar menjelaskan, Allah SWT mewajibkan haji bagi orang yang mampu. Baik mampu secara keuangan untuk pelunasan haji, istithaah kesehatan, dan juga mampu secara ilmunya.

“Manasik harus diulang-ulang, agar dapat melaksanakan ibadah haji dengan baik,” pesannya.

Selain itu Abrar mengingatkan, bagi jemaah haji pasangan muda, agar menunda terjadinya kehamilan hingga pelaksanaan haji selesai.

“Jika ketahuan hamil, istrinya tidak diperbolehkan untuk berangkat,” pungkas Abrar.

Sementara itu, Plt Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kankemenag Aceh Barat, Dedi Kamarlis menjelaskan, manasik haji sepanjang tahun merupakan program tahunan Kementerian Agama untuk memberikan gambaran awal tentang proses perjalanan haji agar jamaah dapat melaksanakan manasik secara mandiri.

Dalam kegiatan ini, jamaah calon haji mendapatkan informasi seputar rukun dan wajib haji, serta bimbingan teknis terkait persiapan fisik dan mental untuk menghadapi rangkaian ibadah di Tanah Suci

Humas